Rabu, 16 Januari 2013

Mountaineering Sumbing and Sindoro Mountain

Pengalaman yang akan menjadi cerita buat anak cucu kelak, tentang pendakian gunung sumbing dan sindoro, yang dimana terletak di Wonosobo Jawa Tengah. Kedua gunung tersebut saling berhadapan, so ketika mendaki gunung sumbing, kita bisa berfoto dengan background sindoro, begitu juga sebaliknya. Gunung yang memiliki ke extriman sendiri dibanding dengan gunung yang berada di Jawa Tengah ini, membuat saya untuk tertantang untuk menaklukan ketinggian kedua gunung itu. kita berangkat berjumlah 4 orang, semuanya  cowok, yang membuat kita bisa cepat dalam mendaki kedua gunug tersebut. kita hanya membutuhkan 3,5 hari untuk menaklukan ketinggian kedua gunung tersebut, tapi perlu diingat, kita speed dalam mendaki. Pertama kita mendaki Gunung Sumbing, why? karena menurut para pendaki, kita sebaiknya mendaki gunug yang peling sulit dulu, setelah itu kita mendaki gunung sindoro, supaya kita tidak enjoy dalam perjalanan.
perjalanan kita mulai sabtu dini hari, karena perjalanan malam adalah perjalanan yang tidak begitu menguras tenaga, dan kita tidak merasakan waktu begitu cepat dibanding dengan siang hari. Gunung Sumbing yang memiliki ketinggian 3.371 mdpl ( meter diatas permukaan laut ). rencana kita ingin melihat sunrise di pestan (pertigaan maut), tapi karena ada suatu kendala kita tidak bisa melihat sunrise dugunung sumbing, tapi tak apalah, mungkin belum saatnya kita melihat sunrise di gunung sumbing. perjalan demi perjalanan kita lewati, dan Alhamdulillah, sekitar jam 1 siang kita sampai dipuncak sumbing. puncak sumbing yang berisi bebatuan, membuat pendaki tidak bisa membuat cap di atas, kita hanya berfoto dan beristirahat, sekitar satu jam kemudian, kita turun lagi.
Setelah mendaki gunung Sumbing, kita berganti lagi dengan gunung di depannya, yaitu sindoro, gunung sindoro memiliki ketinggian yang lebih rendah dibanding sumbing, yaitu 3153 mdpl. pendakian gunung sindoro, kita lakukan sore hari, dengan rencana, malamnya ngecamp di atas, karena pada waktu itu cuaca mendung. setelah ngecamp paginya kita lanjut pendakian, dan siang sekitar jam 10 kita sampai puncak sindoro.

0 komentar:

Posting Komentar